Berita Artis Nagaswara

Berita Artis Nagaswara Terkini, Terupdate dan Terbaru Hari Ini

Dimana Musik Dimainkan, Disitu Musik Dijunjung

Kamis, 08 Des 2022 17:45 WIB
Rubrik Kekinian Rahayu Kertawiguna
Bagi musisi dan kreator musik, lagu tak ubahnya hembusan napas. Tiada waktu tanpa menciptakan lagu. Kreator musik tak pernah kehabisan ide dalam berkarya, baik memainkan nada dan menulis lirik. 
 
Bayangkan kalau semua bayi yang lahir di dunia ini bisa menciptakan lagu. Tentu tak akan ada perang yang banyak makan biaya. Musik itu penjaga perdamaian dunia. 
 
Fakta dan nyata, hanya musik dan sepak bola yang bisa menyatukan manusia di dunia. Ini tak bisa dipungkiri. Dari judul di atas, saya maknai musik itu menguasai ruang dan waktu. 
 
Setiap ada musik, pasti ada senang kebahagiaan. Bukan itu saja, musik juga bisa mengumpulkan massa. Dengan musik bisa punya banyak penggemar.
 
Korea Selatan sudah membuktikan bahwa musik bukan saja sebagai media untuk sebuah hubungan bisnis ekonomi dan perdagangan, namun juga memberikan devisa yang sangat besar bagi negara. 
 
Korea Selatan sukses dengan reputasi membesarkan BTS dan BLACKPINK. Nama dua grup musik itu mentereng di luar negeri. Kini, K-Pop tak hanya dikonsumsi oleh peminat dari negara-negara Asia, tapi juga Amerika dan Eropa. 
 
BTS dan BLACKPINK merupakan dua group terpopuler dengan segala pencapaiannya. Tak heran jika mereka menjadi salah satu aset berharga bagi Korea Selatan di bidang musik dan entertainment.
 
Kembali dengan judul di atas, tentunya saya dan NAGASWARA selalu ingin menjadi agen perubahan dan pembaruan di dunia musik Indonesia. NAGASWARA dan karya-karyanya terus ber-evolusi dan ber-inovasi tanpa henti. Salah satunya dengan berkarya dan merilis lagu setiap waktu. 
 
 
Salam “No Music No Life”,
 
RK
Share :

Leave a Reply