Berita Artis Nagaswara

Berita Artis Nagaswara Terkini, Terupdate dan Terbaru Hari Ini

Kerispatih Itu Tangguh dan Otentik

Kamis, 21 Sep 2023 11:13 WIB
Kerispatih Itu Tangguh dan Otentik

Kehadiran grup musik Kerispatih di tahun 2005 dengan album dan first single “Kejujuran Hati” yang dirilis NAGASWARA. Menjadi sejarah baru industri musik pop tanah air. Band yang kala itu beranggotakan Badai (keyboard), Sammy (vokal), Arief (gitar), Anton (drum), dan mendiang Andika (bas), memberikan warna baru dan kualitas musik yang berbeda.

Kerispatih saat itu membuat publik musik Indonesia menoleh dan memberi perhatian khusus sekaligus applause kepada mereka. Kerispatih adalah sekumpulan mahasiswa Institut Musik Indonesia ini sukses memposisikan lagu “Kejujuran Hati” sebagai top request dan masuk chart tangga lagu radio seluruh Indonesia.

Bukan itu saja, lewat album “Kejujuran Hati”, band asal Jakarta itu juga menyabet berbagai penghargaan di antaranya “Pendatang Baru Terbaik Pilihan Pembaca Majalah HAI” 2005, “Most Favorite New Artist MTV Indonesia Music Awards” 2005, dan “Album Pendatang Baru Ngetop SCTV Music Awards” 2006. Pokoknya band ini nyaris sempurna, ditambah penjualan albumnya yang tembus platinum.

Kerispatih Membanggakan NAGASWARA

Kerispatih sangat membanggakan NAGASWARA, band ini benar-benar tangguh. Mereka menggunakan nama band yang terkesan magis dan berbau kerajaan. Nama tersebut diambil sebagai arti dari sebuah “Keris” yang merupakan senjata sakti seorang empu, petinggi kerajaan terdahulu. Sementara “Patih” melambangkan jabatan penting dalam suatu kerajaan dan biasanya dijabat oleh seorang laki-laki.

Secara utuh, kata Kerispatih adalah analogi dari musik sebagai senjata ampuh (keris) untuk melahirkan karya-karya terbaik bersifat universal atau dapat diterima oleh semua orang dari para laki-laki itu (patih).

Seiring perjalanan waktu, Kerispatih seperti band pada umumnya yang mengalami gelombang pasang surut dengan bergonta ganti personil. Dimana Sammy hijrah menjadi solois dan digantikan oleh Fandy. Terakhir Badai juga menentukan pilihannya untuk bersolo karir.

Dengan formasi teranyar tiga personil karena wafatnya Andika, band Kerispatih terus melanjutkan perjalanannya mengarungi rimba raya dunia musik. Walau formasi tiga personil, band ini masih mampu membuktikan single “Pernah Terluka” yang dirilis tahun 2022 lalu, masih menjadi single yang berkualitas.

Saya maknai, Kerispatih itu band yang tangguh seperti namanya. Mereka terbukti masih bisa eksis dan melahirkan karya. Sangat jarang band yang seperti ini di dunia musik. Karena band ini punya riwayat sejarah yang otentik. Saya meyakini band Kerispatih salah satu band yang tetap menginspirasi para anak band setanah air.

 

Salam No Musik No Life!

 

RK

Share :

Leave a Reply