Berita Artis Nagaswara

Berita Artis Nagaswara Terkini, Terupdate dan Terbaru Hari Ini

Sarah Sova Hangatkan Bogor di Xclusive Cafe

Rabu, 14 Des 2022 15:17 WIB
Rabu (14/12/2022) malam, kota Bogor, Jawa Barat tak lagi dingin menusuk kulit. Sebab, bakal ada penampilan DJ Sarah Sova yang akan menghangatkan suasana. 
 
DJ seksi yang satu ini akan mempersembahkan penampilannya dengan permainan breakbeat. Menurut musisi DJ sekaligus pelantun single “Mau Apa Sih” itu, genre breakbeat ia pilih karena sesuai kondisi. 
 
“Karena sesuai kondisi dan permintaan, genre itu bisa membuat orang goyang dan nyanyi-nyanyi bareng,” ungkap penyanyi kelahiran Babakan, Tarogong, Kopo, Bandung, Jawa Barat, 3 Oktober itu kepada NAGASWARA News, Rabu (14/12/2022). 
 
Semenjak duduk di bangku SMP, cewek berzodiak Libra itu memang sudah ingin menggeluti musik. Namun menurutnya, baru tahun 2016 impiannya itu tercapai. 
 
“Tahun 2016 baru benar-benar bisa ngedije, setelah belajar dari para suhu dan senior,” ungkapnya.
 
Selain itu, Sarah Sova juga belajar secara otodidak. Mengembangkan diri di musik DJ membuat dia makin dewasa dalam bermusik. 
 
“Tapi tetap saja pertama kali main DJ, rasanya ngga karuan gerogi aja gitu,” ujarnya.
 
Hal itu dirasakan ketika Sarah Sova tampil di acara ulang tahun NAGASWARA bersama 9 DJ. Lalu sekarang, ia mengaku dapat job manggung ini dari DJ Zeus Azero yang juga dikenal sebagai pentolan Luvia band.
 
“Aku terima kasih kepada Kak Zeus Azero, DJ Donall dan Kak Veline Chu yang selalu support aku, pokoknya luar biasa!,” ujarnya. 
 
Sarah Sova akan perform DJ, di @Xclusivecaferesto, Jl. Siliwangi No. 25 Sukasari – Kota Bogor. Untuk Reservasi, Tlp 0813 8576 0953.   [KimSadewa]

Share :

Leave a Reply

This will close in 0 seconds