Marisha Putri Titip Donasi untuk Korban Gempa Cianjur
Rabu, 30 Nov 2022 13:12 WIB
Musibah gempa yang melanda Cianjur, Jawa Barat, membuat banyak donatur dari berbagai kalangan langsung terjun ke lokasi.
Meskipun tidak sempat hadir langsung, namun Marisha Putri, pelantun single “Jangan Keluar Dulu”, sempat menitipkan bantuan uang untuk dikirim ke lokasi bencana alam.
Bahkan meskipun tidak terlibat dengan donatur lain, ternyata Marisha Putri sudah bergerak sendiri.
Marisha bersyukur karena bisa menitipkan donasi tersebut melalui Pimpinan Panti Asuhan Al Mukhsilin, di Cibubur, Jakarta Timur Minggu (27/11/2022) kemarin.
“Tidak sempat hadir, aku sendirian, tapi sudah lama bergabung bersama panti asuhan, jadi aku hanya bisa nitip, karena ada syuting juga,” terang Marisha Putri kepada NAGASWARA News, Selasa (29/11/2022).
Menurut Marisha, hari Sabtu (26/11/2022) kemarin, ia ingin memberikan santunan kepada anak yatim yang bernaung di panti tersebut. Kebetulan, ternyata ustadz pimpinan Panti Asuhan-nya hendak berangkat ke Cianjur untuk memberikan donasi.
“Karena aku dengan panti asuhan itu sudah seperti anak asuh aku, pas ke sana buka donasi, dan kebetulan pak Ustadnya akan berangkat ke lokasi, jadi aku sekalian nitip,” tuturnya.
Sebenarnya, Marisha merasa sangat prihatin dengan musibah gempa yang menimpa warga Cianjur. Niat hati ingin terjun langsung, namun dirinya sendiri sedang repot dengan kontrak syuting yang wajib dijalaninya.
“Hati nurani aku terpanggil, dan ingin membantu itu aja, meski tidak ada sponsor,” ujarnya. [KimSadewa]